Rabu, 16 Mei 2018

10 days for 3 parts of ASEAN (Vietnam, Kambodia, Thailand)

Assalamu’alaikum, netizen budiman ! aku sebagai warganet yang lagi berusaha diet julid ini rasanya kalang kabut tiap mau bahas tentang traveling. Pertama, takut apa yang aku posting adalah bahasan ‘satu arah’ dimana yang ngerti cuman kita kita aja yang pergi, yang kedua adalah khawatir dari internal personalku  yang ada maksud lain selain kasih kalian rekomendasi. Ah, sudahlah! aku mau nanya deh, adakah diantara kalian yang punya waktu luang kurang lebih 10 hari ? ayo cek kalender ! karena sebentar lagi aku akan berbagi racun cintaaaa~

coba tebak, ini dimana ..






 say hello to my enemy, friends, my banker but literally my travelmate! Adit, Fadjar, Moga, Iwit


emang gampang ya libur 10 hari lalu jalan ke 3 negara? engga sih, tapi BISA KO!!





OKE, KALAU SUDAH PUNYA SLOT 10 HARI, SEKARANG KITA ATUR JADWAL DAN ITUNG ITUNGAN BUDGETNYA YA!

Melancong di beberapa negara ASEAN juga termasuk keputusan nekat! karena kalian harus siap kaki yang kuat untuk jalan dan pindah pindah tempat nginep dan destinasi. Dari 10 Negara yang ada, 10 hari adalah waktu yang sangat singkat untuk bisa dinikmati sekitar 3 sampai 4 negara saja. Misalnya Malaysia (cuma transit), Vietnam, Kamboja dan Thailand. (mayan lah, cap di paspor jadi nambah)

RUTE PERJALANAN


DETAILS
D-0 : Jakarta - Kuala Lumpur (transit) > by Plane
D-1 : Kuala Lumpur - Ho Chi Minh, Vietnam > by Plane
D-2 : Ho Chi Minh - Mui Ne, Vietnam > by bus
D-3 : Mui Ne - Ho Chi Minh > by sleeper bus!
D-4 : Ho Chi Minh - Phnom Penh, Cambodia > by bus
D-5 : Phnom Penh - Siem Reap, Cambodia > by bus
D-6 : all day long at Siem Reap
D-7 : Siem Reap - Pattaya, Thailand > by bus
D-8 : Pattaya - Bangkok, Thailand > by bus
D-9 : come back home! Bangkok - Jakarta > by plane

Gimana? Hardcore ga tuh rutenya? karena memang faktanya kita menclok dari satu kota ke kota lainnya itu memakan waktu yang ga cuman sejam dua jam, paling cepet 3 jam (kebanyakan jalur darat dengan naik Bus). Jadi, rute diatas adalah hasil pertimbangan transportasi apa yang kita pakai dan slot waktu yang kita punya. Bagaimana dengan Biaya Perjalanan ? Yuk mari kita bahas di bawah (sebetulnya kalau bicara biaya itu pasti ada perubahan tiap waktunya, entah makin tinggi atau justru sangat murah, apalagi kalau dapet tiket pesawat promo).


Bismillah dulu  ya tiap mau keluarin uang dari dompet..

fyi : beberapa mata uang yang digunakan yaitu VND, USD, BAHT
Kalau di Vietnam : USD atau VND
Kalau di Cambodia : USD
Kalau di Thailand : Baht
*Pencatatan biaya sudah dikonversikan menjadi Rupiah

Berikut rincian biaya per-orang yang berhasil kami rangkum dalam sebuah pencatatan handphone dan halaman online bernama sheet (terimakasih google!)
TRANSPORTASI : IDR 3.790.000
PENGINAPAN : IDR 1.258.800
INTERNET : IDR 61.000
DESTINASI : IDR 883.000
MAKAN : IDR 994.600
Lain lain : IDR 647.000 

TOTAL : IDR 7.634.400 

*saran : selain bawa 2 mata uang tunai (Baht dan USD), kita rekomendasikan juga pakai debit yang bisa internasional kaya Genius.

Gimana? biaya segitu menurutku sih pas yah, dengan waktu yang lebih dari satu minggu! nah, tentang dimana nginepnya, transportnya gimana, dan lain sebaginya, aku coba jabarin dikit sekaligus kasih rekomendasi ya, semoga berguna!

untuk armada dari satu kota ke kota lainnya, kita memilih jalur darat! sementara jalur udara hanya pergi menuju Ho Chi Minh dan kembali pulang ke Jakarta. Selebihnya, kita pakai bus (transportasi saat pindah kota), taxi online (grab), taxi meter dan tuk tuk (untuk jalan disekitar kota)


Kayanya mayoritas udah pada ga asing dengan Airbnb atau Traveloka, so far apa yang kita booking lewat kedua platform itu selalu sesuai dengan apa yang kita lihat di layar kaca. Berikut penginapan yang kemaren kita tiduri .. (klik aja untuk lihat detailnya ya) psst, jangan lupa pilih 1 hotel yang oke punya viewnyaaa, sekalian istirahat, sekalian manjain mata juga


PAKET INTERNET


yes yes, ini penting! telepas dari mau update sana sini yang sebetulnya hanya bonus, internet di hari ini adalah media penyambung khususnya untuk ngabarin ke orang rumah kalau kita baik baik saja kan ? jadi ini salah satu yang harus dimasukin ke list primer setelah transportasi dan penginapan. Ga sampai 70ribu seorang, kita udah bisa online internet di tiga negara! Saran untuk menghemat, cukup beli 1 sampai 2 nomber di tiap negara, lalu tethering dengan travelmatemu dan silahkan manfaatkan wifi penginapan :)


*TIPS ALA ALA UNTUK CURI WAKTU LIBURAN

KALAU KALIAN ANAK KULIAHAN, BISA COBA MANFAATIN JATAH ABSEN, BERANI MANFAATIN JUGA HASIL TABUNGAN (tapi jangan lupa ijin ortu ya)

aku pernah coba ini di tahun 2014, dimana temen temenku udah mulai perkuliahan semester baru, aku malah kelayapan seminggu renang renang bareng manta di Flores :”)


KALAU KALIAN PEKERJA KANTORAN, CEK KALENDER, AMBIL HARI LIBUR KEJEPIT, LALU AMBIL CUTI 
(dan kadang harus sedikit berani untuk ambil UNPAID)

what ? unpaid ?
yes, berani untuk ga dibayar memang keputusan gila, but i did it, and it works sooooo good ! purnama tetap sama, bumi tetap berputar pada rotasinya, dan kalian akan mendapatkan ‘bayaran’ yang jauh lebih indah dari pada saldo tabungan. (kalau kena SP atau ada prioritas urgent itu lain cerita tapi ya)



KALAU KALIAN FREELANCER, ITU KEREN! MANAGE JADWALMU, KEJAR DEADLINENYA, NEGO SAMA CLIENT KALAU TETIBA ADA KERJAAN DILUAR DEAL 
aku bukan ninja freelance sih, tapi selalu kagum sama kalian yang bisa manage waktu dan negosiasi ke klient  dengan hasil yang “oke, deadlinenya bisa mundur ko, santai aja, liburan aja dulu, hati hati ya. 10 hari aja kan ?” sungguh … dapet majikan pengertian adalah rejeki yang patut di syukuri




Penasaran dengan eksotisnya Vietnam, tenangnya Kamboja dan Gemerlap negeri Thailand? tunggu postingan selanjutnya! selamat menentukan waktu dan memanfaatkan tabungan~




BAGAIMANA PERJALANAN DI SETIAP KOTANYA ?
SILAHKAN KLIK PADA TAUTAN DIBAWAH INI, DAN ..
selamat membaca :)


  1. 4 alasan kamu HARUS ke Ho Chi Minh - Vietnam
  2. Padang Pasir di ASEAN ada di Mui Ne - Vietnam
  3. Destinasi NOL RUPIAH adalah nyata, di Phnom Penh - Cambodia
  4. Siem Reap - Cambodia (coming soon)
  5. Pattaya - Thailand (coming soon)
  6. Bangkok - Thailand (coming soon)

2 komentar: